Soto
adalah hidangan berkuah yang segar dengan berbagai macam isi didalamnya. Dan
kali ini kami akan mencoba untuk memberikan sebuah resep masakan soto kemiri
yang merupakan salah satu hidangan khas dari daerah pati. Soto kemiri ini
biasanya disajikan sebagai hidangan makan siang ataupun hidangan makan malam.
Dan jika anda tertarik ingin mencoba untuk membuat menu masakan khas dari pati
ini untuk dihidangkan bersama keluarga dan kerabat terdekat, maka anda bisa
mencoba melihat resep masakan yang akan kami berikan ini.
Dan tidak perlu bagi anda
menunggu lebih lama lagi, langsung saja anda simak Resep Soto Kemiri Khas Pati yang akan kami sajikan dibawah ini.
Bahan
dan Bumbu Soto Kemiri Khas Pati
· 1 ekor daging
ayam (potong-potong sesuai selera)
· 150
gram taoge (bersihkan, lalu rendam dengan menggunakan air hangat)
· 1,5
liter air bersih
· 2
lembar daun salam
· 2
batang daun seledri (iris-iris tipis)
· Bawang
goreng (secukupnya)
Bumbu
Yang Dihaluskan (Campur dan haluskan semua bumbu)
· 3 butir
buah kemiri
· 2 siung
bawang putih
· 4 siung
bawang merah
· 1 ruas
lengkuas kira-kira 2 cm
· 1 ruas
kencur kira-kira 2 cm
· 1 ruas
kunyit kira-kira 2 cm
· 1 ruas
jahe kira-kira 2 cm
· 3/4 sdm
garam halus
· 1/4 sdm
jinten
Cara
Membuat Soto Kemiri Khas Pati
· Rebus
ayam dalam air sebanyak 1.5 liter bersama dengan daun salam, rebus hingga
daging ayam menjadi empuk dan matang.
· Setelah
itu masukan semua bumbu yang telah dihaluskan dan aduk hingga rata dan meresap,
kemudian angat dan tiriskan.
· Berikutnya
tuang soto ke mangkuk saji, lalu tambahkan taoge, bawang goreng, daun seledri,
dan daun bawang, kemudian sajikan.
Dan itu dia Cara Membuat Soto Kemiri Khas Pati yang
dapat kami sampaikan kepada anda pada kesempatan ini, semoga resep ini bisa
menjadi referensi membantu anda dalam berkreasi memasak di rumah. Semoga
bermanfaat, selamat mencoba dan semoga berhasil!
Andalan keluarga suami saat lebaran nih. Soto!
ReplyDeletepas nih resepnya tak mintakan ibue untuk praktekin supaya bisa menikmati Soto Kemiri nya nih.
ReplyDeleteMohon Maaf Lahir batin ya kak