Kuliner Wisata

Kuliner Wisata

5 Lokasi Dengan Hidangan Spesial Untuk Wisata Kuliner Luar Negerimu

food-1284268_960_720.jpg

Beberapa orang berwisata dengan tujuan mencari berbagai pengalaman bersama menu makanan yang baru dan unik. Tidak hanya menikmati keindahan kota dan hiburan-nya, kita juga bisa menikmati hidangan yang memiliki cita rasa khas dengan daerah tersebut.

Di Indonesia ini, memang sudah banyak restoran dan jajanan yang menghadirkan masakan luar negeri. Namun, tentu saja masakan tersebut dibuat dengan bumbu-bumbu dalam negeri dan cita rasanya tidak akan sama dengan aslinya.

Kalau ingin merasakan cita rasa yang benar-benar unik, saya memberikan rekomendasi untuk melakukan wisata kuliner luar negeri. Tapi, tentunya wisata kuliner juga tidak bisa hanya mengambil sembarang lokasi saja. Berikut adalah lokasi wisata kuliner luar negeri yang paling direkomendasikan.

1. Napoli (Italia)

1280px-Kartoffel_pizza_(with_border).jpg
Sumber: cyclonebill


Pizza dan pasta adalah hidangan wajib bila kamu mengunjungi Italia, tapi untuk cita rasa yang paling khas kamu harus mengunjungi kota Napoli. Tahu tidak kalau saus tomat yang biasa kita kenal dengan nama Neapolitan itu sebenarnya berarti saus Napoli? Memang, saus tomat Napoli begitu terkenal hingga merajalela ke berbagai penjuru dunia.

Kenapa kita perlu mengunjungi kota Napoli, bukannya semua saus tomat itu sama saja? Jangan salah, pizza dan pasta asli dari Napoli itu punya cita rasa yang khas. Tomat mereka punya rasa lebih manis karena lahan di sekitar Napoli itu kaya dengan mineral vulkanik.

Selain roti yang lebih tipis dan toping bumbu lokal yang unik, cara makan pizza di Napoli juga berbeda. Bila biasanya pizza sudah dipotong-potong dan dimakan dengan tangan, di Napoli kita disuguhi pizza utuh yang dimakan dengan pisau dan garpu.

2. Tokyo (Jepang)

Tokyo-19.jpg
Sumber: Shea


Jepang adalah lokasi wisata yang amat digemari, bukan hanya karena budayanya yang unik, tapi juga karena kulinernya.

Di Tokyo, kamu dapat mencoba berbagai hidangan yang variatif. Mulai dari gurihnya belut bakar unagi, hangatnya bakmi ramen, renyahnya tempura, hingga okonomiyaki yang rasanya bisa gado-gado (karena isinya bisa macam-macam, mulai dari kerang hingga potongan kue mochi).

Kalau kamu sedang jalan-jalan dan mengunjungi berbagai kuil di Tokyo, jangan lupa juga untuk mencicipi sushi yang biasa dijual di pinggir jalan. Kamu akan dikagetkan dengan betapa segar hidangan sederhana yang tersebar luas di Tokyo ini.

3. Lincolnshire (Inggris)

captain-john-donlands.jpg
Sumber: Captain John Donlands


Daerah yang berbatasan dengan Laut Utara ini adalah tempat terbaik untuk kamu yang mencari hidangan khas Inggris, fish and chips. Dengan ikan segar yang baru saja ditangkap, batter yang komposisinya pas, saus asam, dan siraman lemon, seafood tradisional Inggris ini akan meninggalkan kesan tersendiri dalam mulutmu.

Jangan dikira hanya hidangan laut saja yang bisa menggugah selera. Lincolnshire juga terkenal dengan hidangan sosisnya yang dibumbui dengan daun-daunan herbal dan lada, roti plum yang biasa dinikmati bersama teh, serta kue jahe yang cocok untuk dijadikan oleh-oleh.

4. Lima (Peru)

rocoto-relleno-peruvian-food.jpg
Sumber: Explorandes


Bagi kita orang Indonesia, hidangan dari Peru sudah terjamin akan pas di lidah. Sama seperti Indonesia yang terkenal dengan hidangan kaya rempah-rempah seperti rendang, Peru juga memiliki hidangan kaya rasa.

Kalau kamu pergi ke Lima, ibukota Peru, kamu akan menemui berbagai makanan nasionalnya. Yang paling populer adalah ceviche, hidangan “dingin” dengan ikan bass yang direndam dalam jus limau, bawang, garam, dan cabe. Untuk membalas rasa ikan yang kuat ini, ceviche biasa disajikan dengan ubi manis dan biji jagung yang dipanggang kering.

Hidangan unik lainnya yang dapat kita temukan di Lima adalah rocoto relleno. Dari luar, hidangan ini terlihat seperti paprika besar yang baru saja dipanggang. Namun, sebenarnya paprika tersebut sudah diisi dengan daging giling, kismis, zaitun, bumbu-bumbu, dan sebongkah keju. Kesan pertama rocoto relleno memang pedas, namun kesan tersebut akan segera digantikan oleh rasa manis asin dari isinya.

5. Taiwan

043.jpg
Sumber: Eat With Roy


Dalam wisata kuliner, kita biasanya mencari beberapa hidangan tertentu untuk makan siang ataupun pagi. Tetapi, hal tersebut sama sekali tidak berlaku kalau kamu wisata kuliner ke Taiwan. Kamu tidak hanya mencicipi satu atau dua hidangan, tapi lusinan hidangan dalam satu hari.

Pasalnya, wisata kuliner di Taiwan itu identik dengan camilan yang tersebar di jalan-jalan. Entah itu ba-wan (dimsum besar dengan isi daging giling, rebung, dan jamur shiitake), cumi bakar, atau tian bu la (semacam sosis seafood), kamu dijamin menemukan hidangan istimewa nan unik di setiap kios yang kamu kunjungi.




Masih ada banyak tujuan lain untuk wisata kuliner luar negeri, tapi 4 lokasi di atas sudah dijamin tidak akan mengecewakan untuk kamu petualang kuliner.

Saya juga ingin mengingatkan, untuk mendapatkan wisata kuliner yang maksimal, selalu ingat untuk mempersiapkan segala jenis kebutuhan dari jauh hari. Tentunya kita tidak ingin wisata kuliner kita terganggu karena tidak dapat menemukan penginapan ataupun tidak tahu rute jalan-jalannya.

Untungnya, sekarang ini sudah banyak aplikasi yang dapat mempermudah perjalanan. Untuk melakukan wisata kuliner luar negeri, saya merekomendasikan Skyscanner. Dengan aplikasi Skyscanner, kita dapat mencari penerbangan, hotel, ataupun transportasi dengan berbagai range budget dari jauh hari serta mendapatkan notifikasi harga diskon dengan fitur Price Alert.
food-1284268_960_720.jpg
Selamat berwisata dan selamat makan!

Subscribe to receive free email updates:

43 Responses to "5 Lokasi Dengan Hidangan Spesial Untuk Wisata Kuliner Luar Negerimu"

  1. Jepang dengan shusi, should be on the list. Etapi sushi udah terjamin halal belum ya? Harusnya sih halal ya, karena bahan utamanya nasi dan ikan.

    ReplyDelete
  2. Wow penasaran rasa pizza asli dari daerah asalnya Mbak, eh kata Mbak Prima Hapsari ada tu pizza khas Napoli di restoran jaringan Swis Hotel hehe :D

    ReplyDelete
  3. Aku nggak suka Sushi jadi Jepang dicorett Yang bikin penasaran hidangan dari Peru itu hahah secara aku juga penyuka Ikan..
    Duhh jadi ngilerrrr..
    Mbak minta duit dong buat jalan2 ke Peru hihihi

    ReplyDelete
  4. Wisata kuliner emang hampir jadi tujuan utama ya sekarang ini. Selain menikmati alam, makanan khasnya pun harus tercicipi.

    ReplyDelete
  5. tokyo jepang makananannya enak enak takoyaki sushi dan masih banyak lagi manteb banget memang kalo masalah makanan

    ReplyDelete
  6. liatnya jadi lapeeeeeeeeeeeeeeeeeeeeeer

    ReplyDelete
  7. Whuaa...sebenernya pada menggoda banget makanan luar diatas, apalagi tengah malam begini.
    Palingan aku nyomot pinggiran pizza aja bagian yg keringnya hahaha
    Soalnya lidahku ndeso, sukanya makanan jawa.

    ReplyDelete
  8. Asyik nih kalau ada aplikasi Skyscanner bisa membantu banget untuk kuliner di luar negeri

    ReplyDelete
  9. Syukurlah sekarang ada skyscanner yang bisa membantu para wisatawan, kulineran di luar negeri ya...

    ReplyDelete
  10. pengen bisa berkunjung ke semua negara yang disebutin :-D
    Aamiin

    ReplyDelete
  11. Aduuuuh postingan seperti ini biasanya kuhindari untuk buka saat lapar, bikin makin lapaaaar hiks
    Itu pizza kayak manggil2 minta dicolek deh

    ReplyDelete
  12. Duhhh kapan bisa melancong kesana dan merasakannya sendiri! Positif laper dah!

    ReplyDelete
  13. nomer satu sama nomer dua udah impian banget jalan-jalan dan kulineran ke sana.. pengen makan pizza asli napoli sama nyeruput kuah ramen di Jepang :D

    ReplyDelete
  14. Huaaaaa, itu enak-enak banget makanannya. Tapi sayang, aku gak berani kulineran nyoba segalam macem makanan luar negeri gitu :(

    ReplyDelete
  15. Pengen ke lima... tenryata ga cuma alamnya ya. Kulinernya juga menggoda. Mau ahhh. Doaian ya mba rian suatu saat bisa ke sana

    ReplyDelete
  16. Pengen banget nyoba semua makanan itu di negara asalnya. Pasti beda sensasinya dibandingkan makan disini yaa..

    ReplyDelete
  17. Wiiwiiw....urusan kuliner memang ga pernah ada habisnya dibahas.
    Geser sedikit, uda beda lagi cara penyajian dan bahan-bahannya.

    Bikin penasaraan tuuh...buat beberapa menu yang belum pernah dicobain.

    ReplyDelete
  18. Kalau mengenai rasa, rasanya memang akan lebih yahud masakan yang dimasak langsung di tempat asalnya. Jadi pengen. Hehe

    ReplyDelete
  19. Pengen ke jepang deh :( Btw... okonomiyaki yang isinya potongan kue mochi aku belum pernah coba. Kalau di Indonesia ada yang jual di mana yaa kira-kira?

    ReplyDelete
  20. sushi & sashimi daisuki.. kalo ramen mesti hati-hati karena biasanya ada babi..

    ReplyDelete
  21. Laper nih laper. Jadi pengen ngerasain makanan asli sana. Kapan ya bisa kesana?

    ReplyDelete
  22. Terkadang makanan luar itu tidak cocok dengan lidah kita yah, tapi aku mau nyobain semua makanan itu. Sushi, pizza atau pasta sudah pernah makan, tinggal yang lain.

    ReplyDelete
  23. Saya selalu suka ngebayangin wisata kuliner food street di luar negeri. Rasanya keren sekali.

    ReplyDelete
  24. Berhubung aku penyuka pizza, tampaknya itali yang pengin aku kunjungi mbak. Amiiinn

    ReplyDelete
  25. Aduuuuh enak2 semua kayaknya yg disebutin ituuuhh. Jadiin bucket list oke juga nih.

    ReplyDelete
  26. Berlibur ke luar negeri memang ada rasa yang tidak lengkap kalau belum nyobain kulinernya. Duuhh bisa ngiler ngeliat gambar makanannya

    ReplyDelete
  27. Semuanya rasanya kurang pas di lidahku mbak. Lidahku indonesia bannget. Harus berempaj, bersantan, berminyak, dan berasa asam asin dll

    ReplyDelete
  28. Thailand sama Jepang makanannya mgkn masih masuk. Kalo barat, lidahku ini yg agak susah nerima

    ReplyDelete
  29. Masakan selain Indonesia, tampilannya sering menggugah. Gak lucu kalau ke luar negeri eh makannya tempe goreng. Kudu coba menu lain

    ReplyDelete
  30. Uh mantap sekali tuh hidanganannya ingin segera berkunjung ke salah satunya .hehehehe

    ReplyDelete
  31. mantappp kali, liatnya aja udah ngiler apalagi kalo nyobain ,ehmmmm

    kalo lagi ke bandung cobain ini , ya www.ayamdadarbandung.com

    ReplyDelete
  32. terima kasih sudah berbagi info. Semoga bermanfaat dan salam sukses buat anda

    ReplyDelete
  33. Aku pingin mnkmati pizza dari italia... pasti lezat bgt

    ReplyDelete
  34. Terima Kasih Admin

     

    Wisata Jogja Sangat Menarik Ya,

    Sewa Mobil Yogyakarta

    Seawa Bus Yogyakarta

    Sewa Hiace Yogyakarta

    Sewa Elf Yogyakarta

    http://mataharitransport.com//

    http://mataharitransport.com/

    ReplyDelete

  35. Where Everybody is The Winner
    bisa di akses melalui => f4n583771nG :) BBM : 5EE80AFE ^o^
    WA @ +855 963 156 245
    line @ fansbetting
    wechat @ fansbetting3
    bersama dengan kami CS fansbetting thankyou,,,

    ReplyDelete
  36. Untuk bukti pencairan W / A: +6281617538564
    Nama ******* Neni Syahir
    kota: ******** Bandung
    jumlah pinjaman: ****** Rp5,5 miliar
    suku bunga: ******* 1%
    @Twitter ikuti sekarang: *********** @AasimahaLoan

    Saya adalah korban penipuan di tangan kreditor palsu. Saya kehilangan sekitar Rp.65.000.000 karena saya membutuhkan modal besar Rp. 5,5 miliar. Saya hampir mati, saya tidak punya tempat untuk pergi dan bisnis saya hancur, dan dalam proses itu saya kehilangan suami saya. Saya tidak tahan lagi. 4 November 2019, saya bertemu dengan seorang teman lama di sebuah restuarant di Bandung yang memperkenalkan saya kepada seorang ibu yang baik, Ny. AASIMAHA ADILA MEMILIKI PERUSAHAAN PINJAMAN, yang akhirnya membantu saya dengan pinjaman besar untuk membayar hutang bank saya. Tolong, bantu saya untuk berterima kasih kepada ibu-ibu Muslim yang memberikan perusahaan pinjaman besar milik sendiri, pemilik pabrik dan individu pribadi untuk meningkatkan kehidupan dan bisnis mereka. Saya juga ingin menggunakan kesempatan ini untuk menasihati sesama orang Indonesia. Jika Anda menginginkan pinjaman modal besar, Anda dapat menghubungi mereka dan melihat situs web mereka. Anda perlu tahu bahwa ada banyak scammer di blog ini yang tidak memiliki situs web di Google map. perusahaan pinjaman resmi AASIMAHA ADILA AHMED LOAN memberi saya pinjaman Rp5,5 miliar dengan tingkat bunga sangat rendah untuk 1% seiring pinjaman jangka panjang dengan persetujuan cepat dan pencairan darurat. Jika Anda menginginkan kapita investasi yang besar dan Anda ingin membayar hutang Anda, segera terapkan dan berbahagia seperti banyak orang di sini.
                                          Batas aplikasi di bawah ini

    E-mail: *******aasimahaadilaahmed.loanfirm@gmail.com
    WhatsApp ::: ************ + 447723553516
    Email saya; ***************** nenisyahir@gmail.com

    ReplyDelete

Terkini